10 Kesalahan yang Sering Dilakukan dalam Berwisata

Home / 10 Kesalahan yang Sering Dilakukan dalam Berwisata
Tips Saat Pesawat Delay

Persiapan yang matang akan sangat membantu perjalanan wisata anda. Dengan perencanaan b agus akan bisa menghindari kejadian tak diinginkan selama berwisata. Perjalanan Anda bisa jadi sangat menjengkelkan jika tiba-tiba terjadi hal-hal yang diluar rencana. Agar perjalanan Anda bisa nyaman menyenangkan, sebaiknya Anda menghindari 10 kesalahan yang sering dilakukan seseorang dalam perjalanan:

 

(1) Ada barang bawaan yang tertinggal. Untuk menghindari hal ini, siapkan check list semua kebutuhan sebelum Anda berangkat. Usahakan jauh-jauh hari sudah melakukan pengepakan barang

(2) Tidak membawa kotak P3K. Minimal Anda harus menyiapkan obat sakit kepala, obat anti mabuk, obat sakit perut, atau minyak gosok. Apalagi saat anda bepergian dengan keluarga beserta anak kecil. Obat-obatan sangat membantu.

(3) Kurang teliti membaca jadwal keberangkatan. Untuk menghidari hal tersebut sebaiknya Anda catat dengan cermat jadwal keberangkatan pesawat dan menyiapkan reminder, minimal sehari sebelum jadwal keberangkatan. Anda bisa menggunakan fitur yang ada di ponsel, menandainya di kalender yang biasa Anda pakai setiap harinya, ataupun buku agenda;

Pada kasus tertentu maskapai penerbangan berangkat pada tengah malam atau dini hari, jadi bukan cuma tanggal, jam keberangkatan juga harus diperhatikan

(4) Tidak membawa bekal untuk HP anda. seperti baterai cadangan maupun mengisi pulsa yang cukup. Jika perjalanan Anda tidak memakan waktu hingga berhari-hari, maka Anda cukup menyiapkan charger saja. Namun untuk antisipasi jika ternyata Anda tidak punya cukup waktu untuk mencharge ponsel karena harus mengantri dengan orang lain, atau tidak tersedia fasilitas untuk itu, sebaiknya Anda menyiapkan baterai cadangan;

(5) Tidak menyediakan air mineral yang cukup. Sebaiknya Anda menyiapkan stok yang berlebih untuk menghindari dehidrasi sepanjang perjalanan;

(6) Tidak menyiapkan kantong plastik, kertas tisu atau lap. Ini sangat penting bila Anda mengajak anak-anak. Biasanya mereka rentan mabuk perjalanan atau bisa pula bajunya belepotan karena makanan atau minuman yang tumpah;

(7) Tidak membawa peta. Siapkan peta jauh-jauh hari sebelum keberangkatan. Hal ini akan membantu Anda mengetahui rute perjalanan Anda sekaligus posisi tempat-tempat penting yang dibutuhkan selama perjalanan. Misalnya pom bensin, tempat ibadah, rumah makan, pos polisi, dll. Jika anda smartphone peta digital menjadi solusi terbaik.

(8) Lupa meng-combo nomor ponsel yang menggunakan CDMA. Pastikan Anda sudah mengaktifkan nomor combo ponsel Anda beberapa jam sebelum keberangkatan;

(9) Membawa pakaian dalam yang jumlahnya terbatas. Khusus untuk wanita, biasakan untuk selalu menyiapkan panti liner dan pembalut;

(10) tidak mempertimbangkan cuaca di tempat tujuan. Akibatnya Anda tidak menyesuaikan jenis pakaian yang Anda bawa dengan cuaca yang akan Anda hadapi.

Itu tadi 10 hal yang anda harus lebih  perhatikan untuk berwisata yang nyaman dan tanpa halangan berarti. Tentunya jangan lupa untuk siapkan tiket pesawat anda yang telah dicetak. Ini juga hal yang utama syarat keberangkatan perjalanan anda.

Info Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan.