Juanda Surabaya

Home / Juanda Surabaya
Bandara Juanda Surabaya

Bandara Juanda SurabayaKota Surabaya sebagai ibu kota Propinsi Jawa Timur merupakan kota terbesar kedua setelah Jakarta. Kota ini mendapat sebutan Kota Pahlawan karena semangat heroik ‘arek-arek Suroboyo’ untuk mempertahankan kedaulatan wilayah RI dalam pertempuran seru 10 Nopember 1945.
Surabaya memiliki satu bandar udara, yakni Bandara Internasional Juanda (SUB) yang terletak di Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo, 20 km dari arah selatan kota Surabaya.

Pada awalnya bandara ini digunakan sebagai pangkalan udara TNI AL lalu mulai melayani penerbangan internasional sejak 12 Desember 1987. Terminal lama bandara ini terdiri dari terminal domestik dan terminal internasional.

Terminal domestik memiliki dua sub terminal, yakni terminal A untuk kedatangan dan terminal B untuk keberangkatan. Adapun terminal internasional juga terdiri dari dua sub terminal, yakni terminal C untuk keberangkatan dan terminal D untuk kedatangan.

Sebagai bandara internasional, Bandara Juanda terus berbenah agar mutu pelayanan bisa semakin ditingkatkan. Bandara ini kini telah memiliki terminal baru yang dilengkapi dengan 11 airbridge dan telah beroperasi sejak tanggal 7 Nopember 2006. Terminal baru tersebut terdiri dari terminal A (terminal internasional) dan terminal B (terminal domestik). Maskapai yang menggunakan terminal A untuk rute penerbangan domestik adalah Garuda Indonesia.

Adapun maskapai yang menggunakan terminal tersebut untuk rute penerbangan internasional antara lain Air Asia (Johor Baru, Kuala Lumpur), Indonesia Air Asia (Kuala Lumpur), Cathay Pasific (Hong Kong), EVA Air (Taipei-Taoyuan), Garuda Indonesia (Singapura), Kartika Airlines (Johor Baru), Malaysia Airlines (Kuala Lumpur), Merpati Airlines (Kuala Lumpur), Royal Brunei Airlines (Bandar Seri Begawan), Silk Air (Singapura), Valuair (Singapura).

Untuk terminal B digunakan oleh maskapai domestik, di antaranya adalah Indonesia Air Asia (Jakarta), Batavia Air (Balikpapan, Banjarmasin, Denpasar, Jakarta, Kupang, Palangkaraya, Ujung Pandang, Yogyakarta), Garuda Indonesia (Denpasar, Jakarta), Citilink (Batam, Balikpapan), Lion Air (Ambon, Balikpapan, Banjarmasin, Batam, Denpasar, Jakarta, Malang, Mataram, Ujung Pandang, Yogyakarta), Wings Air (Banjarmasin, Denpasar, Jakarta),

Maskapai lainnya : Mandala Airlines (Batam, Denpasar, Jakarta, Malang), Merpati Nusantara Airlines (Cilacap, Denpasar, Jakarta, Kupang, Malang, Mataram, Palangkaraya, Pontianak, Ujung Pandang, Yogyakarta, Merauke, Jayapura, Biak), Sriwijaya Air (Balikpapan, Banjarmasin, Jakarta, Kupang, Semarang, Ujung Pandang), Airfast Indonesia (Jakarta, Ujung Pandang).

Transportasi yang bisa Anda gunakan untuk menuju bandara ini adalah bus DAMRI dan taksi. Adapun fasilitas yang tersedia di bandara tersebut antara lain ATM, wartel, mini market,restoran, kafe, shopping arcade, bank, money changer, dan souvenir shop. Untuk informasi lebih lanjut Anda bisa menghubungi nomor telepon 031-2986200, 031-2986300, 031-8667506, 031-8678745.

Info Terkait :

24 thoughts on “Juanda Surabaya”

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan.